Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Ada Ponsel Unik yang Layarnya Terlihat Lebih Luas dari S8
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - S8 dan S8+ mendapat perhatian khusus dari dunia berkat ukuran layarnya yang berbanding tipis dengan keseluruhan tubuhnya. Pun demikian, masih ada ponsel unik lainnya yang memiliki jarak antara layar dan body terlihat lebih tipis dari flagship Samsung tersebut. Dilansir dari GSM Arena (31/5/2017), smartphone yang tim redaksi Technologue.id maksud tersebut adalah PH-1, dari sebuah perusahaan bernama Essential. Berkat bezel bagian atasnya yang seakan ikut menghilang, ponsel tersebut sekilas mirip dengan Mi Mix kepunyaan Xiaomi. [gallery columns="4" ids="17559,17560,17561,17562"] Secara rinci, PH-1 memiliki rasio 19:10, lebih lebar dari 16:9, namun masih kurang besar dibandingkan LG G6 ataupun Galaxy S8. Jenis layar yang diadopsinya adalah LTPS LCD, dengan diagonal 5,71 inci beresolusi QHD 1,312 x 2,560 piksel. Tidak seperti Mi Mix yang memindahkan posisi lensa selfie sebagai pengorbanan layarnya, PH-1 tetap memposisikan lensa tersebut di bagian atas. Dengan demikian, tak heran jika Anda akan melihat bagian layar yang sedikit terpotong berkat lensa kamera depannya. Keunikan lain yang ditawarkan oleh smartphone tersebut adalah fitur kameranya. Lensa ganda 13MP (RGB + monochrome) yang dimilikinya mampu berkolaborasi dengan aksesoris tambahan, yang membuatnya sebagai smartphone modular. Aksesoris yang memiliki lensa 12MP tersebut memungkinakan kamera utamanya mampu melakukan penangkapan gambar 360 derajat. Tidak hanya itu, aksesoris juga menawarkan fitur fish eye, yang menambah kemampuan kamera dari PH-1. PH-1 juga diklaim akan menjadi smartphone yang paling anti gores dan anti penyok. Pasalnya, selain mengadopsikan Corning Gorila Glass 5 di bagian depan dan keramik di bagian punggung, Essential juga menggunakan bahan titanium sebagai tulang dari ponsel tersebut, yang jauh lebih kuat dibandingkan aluminium. Usut punya usut, dalang dibalik Essential adalah co-founder dari Android, yakni Andy Rubin. Dengan demikian, tidak heran jika PH-1 yang dikabarkan mengemban Snapdragon 835 tersebut ampil dengan begitu menarik. Sayang, rumor menyebutkan jika harga dari PH-1 tidak akan murah. Anda wajib merogoh kocek $700 atau sekitar Rp 9,3 jutaan untuk memilikinya, diluar aksesoris lensa kamera tambahan. Baca juga: Akankah Nubia Z17, Smartphone dengan AI, Rilis di Indonesia? Seri C Smartphone Samsung Ada yang Berkamera Ganda Lenovo Luncurkan K6 Note, Smartphone Pendukung Konten VR

SHARE:

Garmin Lily 2 Active Resmi Meluncur di Indonesia, Intip Fitur dan Harganya

Ini Perbedaan TKDN Ponsel dan TKDN Kendaraan Listrik