Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Begini Cara Pantau Stabilitas Koneksi Internet di Windows
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Cara tiap orang memanfaatkan internet hampir bisa dipastikan berbeda-beda, dari menonton video streaming, bermain game, hingga mengunduh konten-konten kesukaan. Kami sendiri sebagai media online yang coba hadir di tengah masyarakat Tanah Air setahun terakhir amat kesusahan beroperasi kalau jaringan internet sedang buruk. Untungnya, Windows menyediakan jalan bagi Anda yang ingin mencari tahu apakah koneksi internet yang Anda miliki layak atau tidak. Tool yang dibutuhkan pun sederhana: Command Prompt. Jadi, begini caranya untuk mengetahui seberapa bagus koneksi internet di laptop atau PC Windows Anda: 1. Buka Command Prompt. Lalu ketik perintah berikut: ping -t 8.8.8.8. Tekan enter untuk menjalankan perintah tersebut. Perintah itu berguna untuk menghubungi (ping) server DNS Google. Kalau Anda ingin mencoba server lain, coba ganti angka "8.8.8.8" di command tadi dengan alamat server yang Anda tuju. 2. Setelah Anda mengklik enter, sistem akan mulai mem-ping server dalam interval yang teratur selama beberapa saat. Anda pun bisa mengetahui seberapa cepat respons tersebut hingga per detiknya. Nah, dalam proses ini, Anda bakal menemui beberapa "kode". Kalau ada koneksi, akan muncul balasan berupa "Reply from [alamat server] dengan time dan TTL (time-to-live). Namun, bisa saja Anda mendapati pesan "General failure" yang artinya koneksi internet Anda mati atau "Request timed out" jika server yang Anda tuju tidak terjangkau. 3. Kalau Anda merasa proses ping sudah cukup, tekan Ctrl+C untuk menghentikan ping ke server. Nantinya, Anda bakal mendapati rangkuman laporan proses pinging tadi. Cek selisih round trip maksimal dan minimal serta packet loss. Idealnya, selisih waktu tadi tak terpaut jauh dan packet loss-nya nihil. Begitulah tips mengecek koneksi internet di perangkat Windows. Semoga berguna!   Baca juga: Cara Mengganti Launcher di Samsung Galaxy S8 Cara Jadikan Facebook Messenger Sekretaris Pribadi Anda Ini Beragam Cara Memperbaiki Eror di Aplikasi Kamera Smartphone

SHARE:

Daya Saing Digital Indonesia Merangkak ke Peringkat 43 Dunia

Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH November 2024