Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Begini Cara Unduh Fortnite di Smartphone Android
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Penantian sebagian dari Anda yang tak sabar untuk memainkan Fortnite Battle Royale di perangkat Android kesayangan akan terbalas. Pasalnya, versi beta dari Fortnite Android telah bisa dimainkan di gadget yang terdaftar di Epic Games. Gadget-gadget itu utamanya berasal dari Samsung. Ya, vendor asal Korea Selatan tersebut memang berkolaborasi dengan Epic Games dengan menyediakan installer-nya di Galaxy App Store, bukan di Google Play Store. Alhasil, cara mendapatkannya pun sedikit berbeda dengan game-game untuk Android pada umumnya. Bagaimana cara memasang Fortnite di Galaxy App Store? Ikuti saja langkah-langkah berikut.

Baca juga:

Ini Spesifikasi Android yang Bisa Mainkan Fortnite Battle Royale

1. Perlu dicatat bahwa perangkat Samsung yang mendukung game Fortnite beta adalah Galaxy S7 ke atas untuk seri S, Note 8 ke atas untuk seri Note, dan Tab S3 ke atas untuk tablet. Jika gawai Anda telah mendukungnya, maka bukalah langsung aplikasi Galaxy Apps. 2. Anda seharusnya bakal melihat banner iklan Fortnite di laman utama Galaxy Apps. Atau kalau tidak ada, Anda bisa mengetikkan Fortnite di kolom pencarian bagian atas. 3. Setelah mengklik konten Fortnite, langsung saja download Fortnite Installer. Tunggu sampai selesai dan klik "Open" untuk mulai mengunduh game sepenuhnya serta memainkannya. 4. Apabila Anda sebelumnya pernah memainkan Fortnite di platform lain, Anda bisa login ke akun lama Anda itu dan melanjutkan progres permainan di Battle Pass.

Baca juga:

Ini Dia Dingdong Modern, Bisa Mainkan Game Lawas Sampai Fortnite!

[caption id="attachment_37871" align="alignnone" width="673"]Begini Cara Unduh Fortnite di Smartphone Android Cara mengunduh Fortnite melalui Galaxy Apps (Ulwan Fakhri / Technologue.id)[/caption] Sementara itu, untuk perangkat Android yang bukan Samsung, Anda harus mendaftarkan diri dulu ke situs resmi Fortnite guna mendapatkan invitation untuk mengunduh game tersebut. Nanti, Epic Games bakal memberikan link dalam email untuk mengunduhnya. Terlampir daftar perangkat Android yang bisa memainkan Fortnite, seperti dikutip dari situs resmi Fortnite. Gadget-gadget inilah yang telah memenuhi spesifikasi standar Fortnite, di antaranya RAM minimal 3GB dan GPU Adreno 503 atau yang lebih tinggi, Mali G71 MP20, Mali-G72 MP12 atau lebih tinggi.

Baca juga:

Pengguna Smartphone Samsung, Selamat Memainkan Fortnite Android!

- Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge - Samsung Galaxy S8 dan S8 Plus - Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus - Samsung Galaxy Note 8 - Samsung Galaxy Note 9 - Samsung Galaxy Tab S3 - Samsung Galaxy Tab S4 - Google Pixel dan Pixel XL - Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL - Asus ROG Phone - Asus Zenfone 4 Pro - Asus Zenfone5Z - Asus Zenfone V - Essential PH-1 - Huawei Honor 10 - Huawei Honor Play - Huawei Mate 10 dan Mate Pro - Huawei Mate RS - Huawei Nova 3 - Huawei P20 dan P20 Pro - Huawei Honor V10 - LG G5 - LG G6 - LG G7 - LG ThinQ - LG V20 - LG V30 dan V30+ - Nokia 8 - OnePlus 5 dan 5T - OnePlus 6 - Razer Phone - Xiaomi Blackshark - Xiaomi Mi 5, 5S dan 5S Plus - Xiaomi Mi 6 dan 6 Plus - Xiaomi Mi 8, 8 Explorer, dan 8SE - Xiaomi Mi Mix - Xiaomi Mi Mix 2 - Xiaomi Mi Note 2 - ZTE Axon 7 dan 7 S - ZTE Axon M - ZTE Nubia Z17 - ZTE Nubia Z11

SHARE:

Samsung Resmi Ungkap Galaxy Ring di Indonesia, Berapa Harganya?

Samsung Galaxy S25 Slim Bakal Diperkuat Kamera 200MP?