Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Beli Konten Digital di Tri Tinggal Potong Pulsa
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Berlangganan layanan konten digital, semisal streaming video dan musik, kini tidak harus memakai kartu kredit. Pilihan untuk membeli menggunakan pulsa makin bertambah setelah operator 3 (Tri) meluncurkan metode carrier billing bagi generasi milenial yang menggemari konten multimedia di ponsel. Fungsi carrier billing ini memungkinkan pembelian aplikasi atau konten digital secara potong pulsa untuk pengguna prabayar.

Baca juga:

Games dan Media Sosial Paling Banyak Diakses Pelanggan Tri Selama Libur Lebaran

Menurut penuturan Dolly Susanto, Chief Commercial Officer Hutchison Tri, di Indonesia hanya 6,6 persen orang yang memiliki kartu kredit, sementara 90 persen generasi milenial sudah memiliki smartphone. Dari data ini berarti mayoritas orang yang mengakses konten online tidak memiliki sarana untuk membayarnya. "Dengan penetrasi kartu kredit yang hanya 6,6 persen atau 17,44 juta di Indonesia, para milenial yang mayoritas pelajar dan mahasiswa memiliki keterbatasan untuk menikmati beragam konten digital. Tri ingin memberikan komitmen harga yang terjangkau bagi seluruh pelanggan, di mana 80 persen adalah generasi milineal," ujar Dolly, saat mengumumkan penawaran ini, Selasa (03/07/2018), di Jakarta. Pembelian langsung menggunakan pulsa ponsel menjadi solusi tanpa perlu berbagi informasi pribadi secara online atau mendaftarkan akun tambahan lainnya.

Baca juga:

Lebaran 2018, Netizen Indonesia Sesaki 5 Aplikasi Ini

Dari 33 juta pelanggan Tri yang terregistrasi, Dolly menjelaskan, bahwa konsumsi konten digital masih sangat tinggi. Mayoritas 70-80 persen mengakses movie streaming, diikuti music streaming 30 persen, dan game 50 persen. Ia menambahkan, tren penggunaan konten digital di ponsel bergerak secara dinamis. "Setiap hari setiap minggu berubah tergantung konten yang diberikan partner. Misalnya hari ini, Film Korea lagi bagus, maka mereka mencoba Viu. Atau, penyanyi ini lagi rilis album baru, maka pengguna beralih ke Joox. Penggunaan internet dan pembelian konten selalu naik. Makanya, opportunity masih besar banget karena aspirasi mereka untuk beli konten digital juga besar," tuturnya. "Balik lagi masalahnya mereka tidak punya kartu kredit," tambah Dolly.

Baca juga:

Trafik Data Indosat Lebaran 2018 73% Lebih Padat dari 2017, Sebabnya?

Skema carrier billing ini berlaku untuk pembelian konten maupun aplikasi digital di Google Play. Cukup pilih metode pembayaran dengan Pulsa Tri maka beragam aplikasi seperti e-books, berlangganan aplikasi video maupun film seperti Hooq dan Viu, berlangganan aplikasi musik seperti Spotify, Joox, dan Deezer, serta game online seperti Mobile Legend.

SHARE:

Tri Gelar Kembali Program Kebut Hadiah BombasTri, Ini Caranya

Telkomsel Tanam 10.600 Mangrove Hasil Donasi Poin Pelanggan Tahap Kedua