Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Flash Sale Infinix Hot 6 Pro Ditunda Tanggal Segini
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Pasca menghadirkan secara resmi ponsel terbarunya 26 Juni lalu, Hot 6 Pro X608, sejatinya Infinix berniat untuk langsung menggelar flash sale sekaligus penjualan perdananya tiga hari berselang. Namun ternyata, penjualan eksklusif di Infinix Official Store di Lazada Indonesia itu tidak bisa terlaksana tepat waktu.

Baca juga:

Xiaomi Mi Pad 4 Tawarkan Baterai 6.000mAh, Harga?

Pada redaksi (29/06/2018), Infinix tak menyebutkan secara gamblang mengapa gadget 6 inci itu tak bisa dijual sesuai jadwal awal, yakni 29 Juni 2018. Sebagai gantinya, flash sale Infinix Hot 6 Pro akan diundur ke tanggal 6 Juli 2018 dan tetap diadakan di Lazada. "Hal ini dikarenakan Infinix memastikan untuk dapat memberikan dan menjamin kualitas yang terbaik untuk semua penggunanya di Indonesia," begitu saja jelas mereka.

Baca juga:

Samsung Sediakan Galaxy S9 Plus Warna Baru, Beda Harga?

Sebagai gambaran, Hot 6 Pro mengusung desain Fullview Display. Panel IPS-nya memiliki kecerahan layar 500nits yang digabungkan dengan rasio kontras 1000:1 dan mode Eye Care. Fitur ini bertujuan untuk menjadikan Infinix Hot 6 Pro teman terbaik untuk bermain game, menonton video, hingga membaca di malam hari. Salah satu keunggulan dari ponsel ber-chipset Snapdragon 425 ini bisa dibilang berada pada kapasitas baterainya yang cukup besar: 4.000mAh. Infinix bahkan tak ragu mengklaim kalau Hot 6 Pro mampu bertahan dalam pemakaian normal selama dua hari. Teknologi fast charging pun disematkan di ponsel ini.

Baca juga:

Ini Bedanya Cara Force Close Aplikasi di iPhone Biasa dan iPhone X

Namun di samping itu, gawai ini juga mengusung kamera belakang ganda 13MP+2MP, kamera selfie 5MP, OS Android 8.0 Oreo berbalut OS Hummingbird 3.3, slot microSD, serta pemindai sidik jari di belakang. Di Indonesia, Infinix bakal dijual dalam opsi RAM 2GB dan 3GB.

SHARE:

Meta Tingkatkan Fitur Panggilan Video di Aplikasi Messenger

Google Blokir 1.000 Lebih Situs Berita Palsu Pro-China