Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Huawei P20 Plus Bakal Punya Baterai 4.000 mAh
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Tak cuma spesifikasi yang tinggi, kapasitas baterai yang besar juga menjadi salah satu pertimbangan pecinta gadget saat membeli smartphone. Salah satu produsen smartphone, Huawei pun mencoba menggabungkan keduanya. Mengutip dari GSMArena.com (17/02/2018), file firmware yang bakal digunakan oleh Huawei P20 Plus dilaporkan sudah bocor di dunia maya. Dan hal tersebut menunjukkan kalau smartphone tersebut bakal memiliki baterai yang cukup besar, yakni 4.000 mAh.

Baca juga:

Usung Triple Kamera, Ini Wujud Huawei P20

Tak cuma itu, melalui bocoran tersebut juga terungkap bahwa smartphone buatan Huawei itu juga bakal mempunyai fitur baru, yakni Always on Display. Fitur ini sebelumnya sudah sempat diadopsi oleh smartphone flagship buatan Samsung, Galaxy S8, Galaxy S8 Plus dan Galaxy Note 8.

Baca juga:

Huawei Sematkan Empat Kamera pada Honor 9 Lite

Fitur Always on Display sendiri memungkinkan layar smartphone akan terus menyala dalam keadaan standby, meski perangkat tak digunakan oleh penggunanya. Agar tidak menghabiskan baterai, layar tersebut memiliki latar berwarna hitam namun sarat akan informasi.

Baca juga:

Huawei P20 Andalkan Tiga Kamera?

Hingga saat ini, Huawei sendiri belum memberikan keterangan resmi terkait dengan smartphone P20 Plus, baik dari sisi spesifikasi maupun keberadaannya. Jika benar smartphone itu mengusung baterai 4.000 mAh, berarti kapasitasnya bertambah dari generasi sebelumnya. Pasalnya, P10 Plus hanya memiliki baterai 3.750 mAh.

SHARE:

Ini Perbedaan TKDN Ponsel dan TKDN Kendaraan Listrik

Intip Item Menarik Hasil Kolaborasi Free Fire dan Anime BLUE LOCK