Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Jelang Galaxy Unpacked, Terungkap Dua Varian Samsung Galaxy Watch 6
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Samsung diharapkan mengungkap smartwatch generasi baru, Galaxy Watch 6 dan Galaxy Watch 6 Classic pada pekan terakhir Juli.

Jelang Galaxy Unpacked berikutnya, nama dan nomor model jam tangan pintar ini telah dikonfirmasi berkat Google.

Baca Juga:
Valve Larang Game Steam Gunakan Karya Seni AI yang Melanggar Hak Cipta

Dikutip Sammobile, seri Galaxy Watch 6 ditambahkan ke basis data Google Play Console menjelang peluncurannya. Pengembang Android Dylan Roussel bisa menemukan daftar (melalui 9To5Google) dan mengonfirmasi bahwa Samsung segera meluncurkan Galaxy Watch 6 dan Galaxy Watch 6 Classic.

Galaxy Watch 6 akan tersedia dalam dua ukuran yakni 40mm (SM-R930) dan 44mm (SM-R940). Sedangkan Galaxy Watch 6 Classic diluncurkan dalam dua ukuran, 43mm (SM-R950) dan 47mm (SM-R960).

Kabar ini setidaknya memberikan kepastian bahwa raksasa internet itu sedang bersiap untuk meluncurkan smartwatch terbaru. Terungkap bahwa kode untuk varian kecil dan besar dari Galaxy Watch 6 masing-masing adalah fresh6bs dan fresh6bl.

Baca Juga:
AirPods Terbaru Tampilkan Fitur Pelacakan Suhu dan Tes Pendengaran

Informasi yang beredar mengungkapkan Galaxy Watch 6 diharapkan menggunakan desain yang sama dengan seri Galaxy Watch 4 (untuk versi dasar dan Klasik). Untuk dapur pacu yang digunakan diharapkan prosesor Exynos W930 dengan kinerja yang sedikit lebih cepat.

Ini akan menjalankan sistem operasi One UI Watch 5 berbasis Wear OS 4. Fitur lain yang diharapkan termasuk pelacakan aktivitas, analisis komposisi tubuh, GPS, monitor detak jantung, EKG, pelacakan tidur, sensor SpO2, pemantauan stres, peringkat IP68, pengeras suara, konektivitas LTE, Wi-Fi, Bluetooth, dan Samsung Pay.

SHARE:

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024

iQOO 13 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya