Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Microsoft sebenarnya telah menawarkan banyak fitur pada Windows 10, sejumput contohnya adalah integrasi dengan LinkedIn dan siapnya antivirus OS yang dirilis tahun 2015 itu untuk memberantas scareware. Dalam Creators Update, misalnya, telah dibekalkan pula fitur bernama Dynamic Lock.

Fitur tersebut memungkinkan Anda mengunci perangkat Windows 10 Anda dari jarak jauh lewat gadget yang telah terkoneksi, misalnya smartphone. Bagaimana cara menjadikan ponsel Anda sebagai "kunci" pengaman laptop Anda? Ikuti saja langkah sederhana berikut.

Baca juga:

Kangen Sama Windows 7? Sulap Start Menu Windows 10 Jadi Start Menu Windows 7 Yuk!

1. Klik tombol Start dari taskbar, lalu buka Settings. Dari deretan opsi di sana, pilihlah "Devices".

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

2. Kalau sudah, klik "Bluetooth & other devices" dari navigasi sebelah kiri layar dan aktifkan Bluetooth pada laptop Anda jika belum menyala. Pastikan Bluetooth di perangkat yang akan Anda jadikan kunci telah aktif pula.

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

3. Kemudian, mulailah proses pairing dengan mengklik opsi "Add Bluetooth or other device", pilih "Bluetooth", lalu pilih device Anda dari daftar yang tersedia. Ikuti prosesnya dengan memasukkan PIN yang tertera.

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

Baca juga:

Begini Cara Koneksikan Monitor 4K ke Windows 10

4. Begitu proses sinkronisasi berhasil, kembalilah ke tampilan utama Settings, lalu pilih "Accounts".

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

5. Carilah opsi "Sign-in Options", kemudian scroll ke bawah sampai Anda menemukan opsi "Dynamic Lock". Centang boks “Allow Windows to detect when you’re away and automatically lock the device” agar fitur ini bisa bekerja.

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

Secara default, fitur Dynamic Lock akan aktif. Begitu gadget Anda dibawa menjauh dari laptop, maka Windows 10 pun bakal terkunci dengan sendirinya. Namun, jarak maksimal sampai Dynamic Lock bisa aktif ini tergantung dari hardware radio Bluetooth masing-masing perangkat. Jangan lupa restart perangkat Anda agar proses instalasi lebih sempurna.

Baca juga:

Ini Deretan Laptop Windows 10 Terbaru, Ada yang Cuma Rp2 Jutaan!

Perlu dicatat pula kalau Dynamic Lock hanya akan bekerja untuk Windows 10 yang sudah mendapat update Creators Updata (atau yang lebih baru) dan tidak bisa dipakai untuk meng-unlock laptop.

SHARE:

Cara Memaksimalkan Visual Storytelling Pakai AI di Galaxy Z Flip6 

Tips Street Photography Pakai Kamera Smartphone ala Anton Ismael