Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Lima Cara yang Harus Dilakukan Saat Ponsel Terlalu Panas Main PUBG Mobile
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - PUBG Mobile adalah salah satu game mobile yang banyak dimainkan, karena konten dan gameplay yang menarik. Tetapi banyak pemain yang berhadapan dengan masalah perangkat yang terlalu panas saat memainkan game ini. Hal itu juga menyebabkan lag dan menghancurkan keseruan bermain game ini.

Berikut adalah lima cara yang dapat dilakukan untuk menghindari masalah perangkat yang terlalu panas saat bermain game ini.

  1. Matikan Aplikasi Pihak Ketiga

Tips pertama untuk menghindari perangkat yang terlalu panas saat main game ini adalah mematikan aplikasi pihak ketiga. Aplikasi ini menggunakan banyak RAM dan ROM di perangkat, menyebabkan perangkat memanas dan kelambatan saat bermain game. Jadi, jangan menginstal terlalu banyak aplikasi di ponsel jika tidak terlalu berguna. 

  1. Jangan Main Game di Bawah Sinar Matahari Langsung

Memainkan PUBG Mobile di bawah sinar matahari langsung akan membuat ponsel jadi lebih cepat panas. Sinar matahari akan menaikkan suhu ponsel dan menyebabkan perangkat memanas. Kemudian, pemain akan mengalami lag saat bermain game. Untuk menghindari masalah ini, pemain harus memainkan PUBG Mobile di ruangan atau di bawah atap.

  1. Lepaskan Pelindung Ponsel

Banyak orang memakai pelindung smartphone untuk membuat ponsel mereka terlihat lebih baik. Namun, itu mencegah ponsel untuk melepaskan suhu dan membuat perangkat menjadi lebih panas. Jadi, pemain harus melepas pelindung perangkat untuk mendinginkan ponsel saat bermain PUBG Mobile. 

  1. Bersihkan Aplikasi Latar Belakang

Sebelum pemain membuka game PUBG Mobile, sebaiknya hapus aplikasi latar belakang. Hal ini akan membebaskan penyimpanan yang ditempati dan membuat aplikasi PUBG Mobile berjalan lebih cepat. Ini juga dapat membantu pemain mengurangi masalah lag dan panas berlebih. Aplikasi latar belakang juga membuat masalah ping tinggi. Jadi, pemain sebaiknya mematikan aplikasi ini untuk menghindari pemanasan perangkat.

  1. Jangan Main PUBG Mobile Saat Mengisi Daya

Banyak pemain sering bermain game sambil mengisi baterai ponsel mereka. Itu membuat ponsel kepanasan karena baterai harus bekerja ganda. Selain itu, main game sambil mengisi daya juga merusak ponsel dan baterai pemain.

SHARE:

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024

iQOO 13 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya