Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Menteri KKP Diseret KPK, Netizen Heboh
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Diseretnya Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membuat heboh. Bahkan di media sosial Twitter kabar ini menjadi topik panas yang banyak diperbincangkan.

Hingga berita ini dimuat pada Rabu (25/11/2020), "Menteri KKP" bertengger di jajaran trending topik. Lebih dari 15 ribu cuitan telah dilontarkan para netizen untuk membahas hal ini.

Banyak dari mereka yang kaget akan kabar penangkapan tersebut. Tak sedikit juga yang mengapresiasi keberanian KPK dalam memberangus kasus korupsi di Indonesia.

Baca Juga:

Netizen Teriak Bubarkan FPI

Baca Juga:

Disebut Jual Data Pengguna, Aplikasi Muslim Pro Dihujat Netizen

Untuk diketahui, penangkapan Edhy oleh KPK ini terkait dengan dugaan kasus ekspos benur atau benih lobster. Ia ditangkap bersama sejumlah orang lainnya di Bandara Soekarno-Hatta.

Saat ini KPK masih terus melakukan pemeriksaan secara mendalam. Belum diketahui alat bukti apa yang diamankan KPK saat menangkap Edhy.

SHARE:

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024

iQOO 13 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya