Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Microsoft akan Luncurkan Perangkat Streaming Xbox TV di 2023
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Dengan platform game berbasis cloud, perusahaan seperti Microsoft dapat mengubah strategi penjualannya dengan cara baru yang sebelumnya tidak mungkin dilakukan.

Hampir satu setengah tahun yang lalu, CEO Gaming Microsoft Phil Spencer pernah mengungkapkan, bahwa dimungkinkan untuk melakukan streaming game Xbox ke TV pengguna dalam 12 bulan ke depan. Hal yang sama dikatakan lagi pada Juni 2021, ketika Microsoft mengonfirmasi akan menawarkan aplikasi Smart TV dan stik streaming Xbox dalam rentang waktu yang sama.

Dalam laporan baru dari Venture Beat, Microsoft berencana untuk merilis perangkat streaming cloud-gaming Xbox yang akan dirilis dalam 12 bulan ke depan. GSM Arena melaporkan, hal ini berdasarkan petunjuk orang yang akrab dengan rencana tersebut.

Baca juga:
Xbox PC Game Pass Resmi Hadir di Indonesia, Harganya Murah Banget!

Jika pun tertunda, hal itu kemungkinan karena kendala rantai pasokan yang disebabkan oleh gangguan besar di Ukraina karena invasi. Ditambah China yang masih dalam penguncian.

Diperkirakan perangkat semacam itu akan menyerupai Amazon Fire TV Stick atau faktor bentuk keping seperti Roku. Perangkat memungkinkan pengguna melakukan streaming dari aplikasi film dan TV, tetapi juga memungkinkan akses ke Xbox Game Pass Ultimate.

Dilaporkan juga bahwa Microsoft dan Samsung bekerja sama untuk mengembangkan aplikasi streaming itu, sehingga pemilik Samsung Smart TV bahkan tidak perlu membeli perangkat khusus untuk tujuan ini.

SHARE:

Gusur RRQ, Ini Dia Jawara FFWS Global Finals 2024 Brasil

Timnas Esports Indonesia Siap Berlaga di Asian Esports Games 2024