Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
OnePlus 3 dan 3T Kebagian OxygenOS Berbasis Android Nougat 7.1.1
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Salah satu produsen smartphone asal Tiongkok, OnePlus memang terbilang cukup rajin untuk menyediakan update firmware bagi para penggunanya. Belum lama merilis Android Nougat 7.1, kini mereka sudah kembali menyediakan update firmware terbarunya lagi. Jika sebelumnya Android Nougat 7.1 untuk OnePlus 3 dan 3T dirilis oleh HydrogenOS, kali ini giliran OxygenOS. Sayangnya, sistem operasi tersebut belum memasuki versi final, melainkan masih open beta. Dikutip dari NextPowerUp (03/03/17), firmware yang masih setengah matang itu bakal punya wallpaper baru dan peningkatan fitur pada menu gallery. Beberapa fitur baru yang ada di gallery di antaranya adalah opsi watermark dan straightening pada foto dan lokasi foto yang bisa ditampilkan saat menggunakan grid view. Tak ketinggalan, beberapa perbaikan bug juga dilakukan pada firmware terbarunya ini. Walaupun mungkin tak begitu terasa oleh pengguna, hal tersebut mampu meningkatkan performa dan kinerja sistem. Jika penasaran dengan fitur yang dimiliki firmware tersebut, Anda bisa mendownloadnya secara manual melalui website downloads.oneplus.net. Atau, jika sebelumnya sudah pernah mengikuti program open beta, Anda hanya bisa melakukan update secara langsung dari ponsel dengan metode OTA (Over-The-Air). Namun dikarenakan masih belum masuk versi final, ada masih beberapa masalah yang cukup mengganggu, salah satunya adalah masalah kompatibilitas terhadap beberapa aplikasi.   Baca juga: Penerus Android Nougat akan Diberinama Oreo? Android Nougat Bawa Bencana Bagi Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge Google Mulai Distribusikan Android Nougat 7.1.2 Beta

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024