Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Radio Prambors Gelar Kompetisi PUBG Mobile Berhadiah Puluhan Juta
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Prambors, stasiun radio yang digemari kalangan anak muda di Indonesia, siap merambah industri eSports tanah air. Mereka resmi menjalin kerjasama dengan Yamisok Platform Indonesia, untuk menyelenggarakan sebuah turnamen yang diberi tajuk Prambors PUBG Mobile Battle 2019!

Baca Juga: PUBG Mobile dan Resident Evil 2 Rilis Game Perang Zombie

Sedikit berbeda dengan kompetisi eSports pada umumnya, Prambors PUBG Mobile Battle 2019 mengusung konsep daily tournament, sehingga dapat menjadi wadah bagi para gamer berkompetisi setiap harinya. “Kami juga memiliki pandangan bahwa hal yang paling dibutuhkan gamer untuk mengembangkan dirinya adalah berkompetisi melawan tim-tim berkemampuan setara. Dan, melalui Prambors PUBG Mobile Battle 2019, semua itu dapat terwujud karena setiap gamer yang mendaftar akan memiliki tujuan sama yakni menjadi yang terbaik,” ujar Josephine Euneke N R, selaku penggagas Prambors PUBG Mobile Battle 2019.

Baca Juga: Realme Gelar Kompetisi PUBG Mobile Berhadiah Ratusan Juta Rupiah

Prambors PUBG Mobile Battle 2019 akan dimulai pada tanggal 25 Februari - 3 Maret 2019. Para peserta akan bertanding setiap harinya untuk mengumpulkan poin. Poin ini akan menentukan posisi masing-masing peserta dalam klasemen turnamen (leaderboard), yang mana 50 peserta teratas di leaderboard berhak untuk bertanding di babak Grand Final. Setiap harinya, akan dibuka sekitar 6 room yang dapat menampung hingga 50 peserta di masing-masing room. Para peserta ini juga akan bersaing memperebutkan total prize pool sebesar Rp 10 juta. Pendaftaran Prambors PUBG Mobile Battle 2019 dapat dilakukan langsung melalui situs resmi Yamisok.com.

SHARE:

Aplikasi Catatmak Permudah Catat Pendapatan dan Pengeluaran Keuangan

Cek Kode Redeem Free Fire 11 November 2024, Dapatkan Item Gratis!