Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Rambah E-commerce, OVO Sediakan Opsi Pembayaran Nontunai di Tokopedia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Platfrom digital payment, OVO, memperluas penggunaan layanannya ke ranah e-commerce. OVO menggandeng e-commerce marketplace terkemuka, Tokopedia, untuk menawarkan opsi pembayaran baru bagi pengguna. Pengguna Tokopedia akan dapat memilih OVO sebagai metode pembayaran untuk pembelian mereka. Kemitraan bersama Tokopedia akan menambahkan 80 juta pengguna aktif bulanan Tokopedia ke dalam 60 juta basis pengguna OVO.

Baca juga:

Perluas QR, OVO Fasilitasi Pembayaran Digital UKM di Tangerang

Kemitraan ini juga akan menambahkan lebih dari 4 juta mitra pedagang Tokopedia ke dalam jaringan merchant terdepan yang meliputi mal, warung, serta mitra GrabFood dan agen Kudo. Jason Thompson, CEO OVO, menyatakan, “Kami memiliki pandangan yang optimis di akhir tahun 2018 ini. Setelah mengukuhkan diri sebagai platform pembayaran digital nomor satu berdasarkan volume transaksi, kami berharap kemitraan dengan Tokopedia dan menambahkan e-commerce ke dalam ekosistem kami akan mempercepat pertumbuhan OVO. Kami berharap segera melihat peningkatan pengguna baru dan jumlah transaksi yang signifikan untuk mendorong kepemimpinan OVO di berbagai pasar.”

Baca juga:

Saldo OVO Bisa Diakses dalam Aplikasi Kudo

OVO telah memantapkan dirinya sebagai platform pembayaran digital pilihan di Indonesia, hanya dalam kurun waktu satu tahun setelah resmi diluncurkan dan terus memperluas penggunaan OVO di tiga use case utama, yaitu toko ritel (mal, warung, toko kelontong, dan lainnya), kedua dengan layanan online-to-offline (O2O) melalui kemitraan dengan Grab, dan sekarang melalui e-commerce. Hasilnya, saat ini ekosistem terbuka OVO menjadi platform pembayaran digital terbesar di Indonesia, baik berdasarkan jumlah transaksi maupun jangkauan.

Baca juga:

Tokopedia Jadi Aplikasi Lokal Pertama yang Diakui Terbaik oleh Google

“Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan OVO dan menawarkan cara baru untuk membayar bagi pengguna kami. Sebagai perusahaan teknologi, platform kami melayani hampir 80 juta pengguna per bulan. Bersama dengan OVO, kami tidak hanya memberikan pengalaman berbelanja yang lebih nyaman kepada pengguna kami, tetapi juga menyediakan opsi pembayaran yang dapat digunakan secara luas, baik secara online maupun offline serta turut meningkatkan inklusi keuangan. Kemitraan ini membawa kami satu langkah lebih dekat dengan misi kami mencapai pemerataan ekonomi secara digital,” tutur Melissa Siska Juminto, COO Tokopedia.

SHARE:

Panduan Holistik tentang Penyewaan Alamat IPv6

Lazada Perbarui Fitur AI Lazzie untuk Pengalaman Belanja Lebih Personal