Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Samsung Bocorkan Kekuatan Chipset Terbaru untuk Ponsel Galaxy S24
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Di ajang LSI Tech Day Amerika Serikat, Samsung membocorkan kehebatan chipset Exynos 2400 untuk smartphone terbarunya, Galaxy S24.

Dilansir dari The Verge, Senin (9/10/2023), chipset Exynos 2400 diklaim memiliki kekuatan yang luar biasa karena menggendong arsitektur AMD RDNA 3 dengan GPU Xclipse 940.

Baca Juga:
Tingkat Penggunaan iOS 17 Masih Rendah, Ini Sebabnya

Peningkatan luar biasa itu bakal terasa di sektor visual dengan gravis yang lebih nyata saat bermain game. Kemampuan ini tercipta dari teknologi ray tracing.

Samsung mengklaim, prosesor Exynos 2400 mampu meningkatkan performa CPU hingga 1,7 kali dan juga 14,7 kali lebih baik di sektor kecerdasan buatan dari prosesor sebelumnya.

Baca Juga:
Google dan Apple Terancam Didenda Rp790 Triliun

Rumor yang beredar bahwa chipset Exynos 2400 membawa 10 inti di CPU-nya. Tak hanya itu, chipset ini juga mendukung penggunaan RAM LPDDR5X dan penyimpanan UFS 4.0.

Sedangkan untuk konektivitas, chipset Exynos 2400 bisa mengadopsi jaringan 5G bahkan terintegrasi sengan sistem Internet of Things hingga pemanfaatan sistem komunikasi darurat melalui satelit.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024