Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Samsung Pamer Monitor Layar Lengkung Terbesar di CES 2022
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Samsung menghadirkan monitor layar lengkung dengan ukuran 55 inci, yang diberi nama Odyssey Ark. Ini merupakan monitor PC terbesar dari perusahaan, lebih luas ketimbang Samsung Odyssey G9 yang mengusung ukuran layar 49 inci.

Layar melengkung 55 inci pada Odyssey Ark menampilkan rasio aspek 16:9.

Samsung Odyssey Ark memiliki fitur mounting HAS (Height Adjustable Stand), yang menawarkan fungsi pivot dan tilt, sehingga dapat disesuaikan untuk posisi paling optimal bagi pengguna.

Baca Juga:
Deretan Teknologi Baru Samsung di CES 2022

Fungsi pivot memiliki dudukan khusus yang memungkinkan pengguna membalik monitor raksasa secara vertikal, sehingga layar melengkung tepat di atas kepala Anda. Ini sangat optimal saat digunakan untuk aktivitas multi-tasking, dengan tampilan multi view.

Keunggulan lainnya, layar dapat dibagi menjadi tiga untuk menampilkan tiga jendela aplikasi secara bertumpuk. Panel tersebut tampaknya menampilkan warna quantum dot dan lampu latar Mini LED.

Monitor ini juga dilengkapi pengontrol dial nirkabel untuk mengatur pencahayaan dan antarmuka.

Baca Juga:
Samsung Gaming Hub, Bisa Main Game di TV

Samsung menyebut, penggunaan Odyssey Ark menyasar kebutuhan editing dan gaming.

Dilansir dari The Verge (5/1/2022), produk ini akan mulai dijual di pertengahan kedua tahun 2022 di Amerika Serikat. Belum diketahui berapa harga jualnya dan tanggal rilis pasti ke pasaran.

SHARE:

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024

iQOO 13 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya