Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Smartwatch Khusus Anak Huawei Punya Fitur Perlindungan Mata
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Huawei baru saja meluncurkan smartwatch khusus anak-anak bernama Huawei Children's Watch 4 Pro. Smartwatch ini memiliki kamera depan untuk melakukan panggilan video HD dan tersedia dalam dua pilihan.

Perangkat terbaru Huawei tersebut akan dibanderol dengan harga 998 yuan (Rp2,2 juta). Huawei Children's Watch 4 Pro tersedia pilihan Deep Sea Fantasy dan Dasheng Hero.

Baca Juga:
Intip Deretan Xiaomi TV A2 dengan Harga Menggiurkan

Menariknya, orang tua dapat berkomunikasi dengan anak-anak melalui panggilan video HD 5 MP menggunakan smartwatch ini. Panggilan video dengan beberapa perangkat juga dapat dilakukan Huawei Children's Watch 4 Pro.

Dilansir dari Gizmochina (6/7), Huawei Children's Watch 4 Pro menggunakan sensor dan algoritma pengenalan cahaya alami untuk menentukan durasi secara akurat. Smartwatch ini secara alami dapat menentukan durasi secara akurat dan memiliki ambient light sensor (ALS) serta sensor UV.

Huawei Children's Watch 4 Pro dapat menyesuaikan kecerahan layar dengan kondisi sekitar untuk visibilitas maksimum. Fitur pencahayaan ini berguna untuk memastikan perlindungan mata anak-anak bahkan di malam hari.

Lebih lanjut, Huawei Children's Watch 4 Pro memiliki layar AMOLED 1,41 inci dengan resolusi 341 PPI. Fitur perhitungan pintar Huawei Children's Watch 4 Pro dan beberapa mode olahraga yang termasuk sit-up, lompat tali, dan latihan lainnya.

Baca Juga:
Apple Watch Series 8 Dikabarkan Memiliki Tampilan 5% Lebih Besar

Huawei Children's Watch 4 Pro mendukung GPS, Beidou, GLONASS, WLAN, dan penentuan lokasi anak berada. Ada pula penghitung langkah serta pengukur intensitas aktivitas.

Perangkat ini memiliki kapasitas baterai 800 mAh dengan membutuhkan waktu 40 menit untuk durasi pengisian. Huawei Children's Watch 4 Pro dijadwalkan akan tersedia di Tiongkok mulai 3 Agustus. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai perilisan secara global.

SHARE:

Bocoran Gambar Samsung Galaxy S25 Ultra Terungkap, Ini Wujudnya

Skolla Ciptakan Inovasi Omni Learning untuk Capai Pendidikan Berkualitas