Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tiga Tim Indonesia Melaju ke Grand Finals FFWS 2023
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - RRQ Kazu, POCO Star, dan Thorrad berhasil mengamankan tiket menuju babak Grand Finals Free Fire World Series (FFWS) 2023 Bangkok.

Ketiga tim ini berhasil melalui ketatnya persaingan di babak Knockout dan masuk jajaran 12 tim yang akan bertanding di fase terakhir pamungkas FFWS 2023 pada 24-26 November 2023.

Baca Juga:
Garena Hadirkan Kembali Fitur Guild War Free Fire

Berikut adalah klasemen akhir Overall Standing Knockout Stage FFWS 2023:

  1. EXP Esports - 413 Poin (Thailand)
  2. Buriram United Esports - 376 Poin (Thailand)
  3. CGGG - 376 Poin (Thailand)
  4. Magic Squad - 303 Poin (Brasil)
  5. RRQ Kazu - 291 Poin (Indonesia)
  6. Loud - 289 Poin (Brasil)
  7. POCO Star - 283 Poin (Indonesia)
  8. WAG - 244 Poin (Vietnam)
  9. Thorrad - 221 Poin (Indonesia)
  10. Expand - 206 Poin (Malaysia)
  11. P Esports - 182 Poin (Vietnam)
  12. God of Wolf - 177 Poin (Vietnam)

Berpartisipasi di FFWS 2023 sebagai runner-up Grand Finals Free Fire Master League (FFML) Season 8, RRQ Kazu menjadi salah satu tim Indonesia paling brilian di babak Knockout FFWS 2023.

Tergabung di Grup B babak Knockout FFWS 2023, RRQ Kazu berhasil mengumpulkan total 291 poin dari empat pertandingan. Perolehan poin tersebut, RRQ Kazu menjadi tim Indonesia dengan poin tertinggi di babak Knockout, menduduki peringkat ke-5 overall standing.

Penampilan terbaik RRQ Kazu hadir di hari pertama dan hari kedua FFWS 2023 pada 10 dan 11 November 2023. Di dua pertandingan tersebut, RRQ Kazu berhasil mengumpulkan total 177 poin, dengan rincian 80 poin di hari pertama dan 97 poin di hari kedua.

Tak hanya itu, RRQ Kazu juga berhasil memecahkan rekor dengan menjadi tim Indonesia pertama di FFWS 2023 yang mencetak 25 poin eliminasi dalam satu ronde pertandingan.

Menyusul RRQ Kazu, POCO Star yang lolos ke FFWS 2023 lewat Juara League Phase FFML Season 8 finis di peringkat ke-7 dengan total 283 poin. Kehadiran mereka di FFWS 2023 juga merupakan debut mereka di kompetisi Free Fire berskala dunia tersebut.

Baca Juga:
Garena Undawn Ajak Pemain Jelajahi Pulau Misterius di Aurich Island

Terakhir, sang juara FFML Season 8, Thorrad justru harus finis di posisi paling bontot dibandingkan dua kompatriotnya. Sebagai tim debutan di seri FFWS, Thorrad finis di peringkat ke-9 overall standing Knockout Stage dengan total 221 poin.

Tergabung di Grup A bersama tim kuat, seperti Buriram United Esports dan Magic Squad, menjadi tantangan tersendiri bagi Thorrad. Meski begitu, performa Thorrad di FFWS 2023 sejauh ini cukup mirip dengan perjalanan mereka di FFML Season 8.

SHARE:

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?

Sederet Fitur Google Gemini Live yang Kini Hadir di iPhone