Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Vivo Vision Discovery Edition Resmi Dirilis di Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Vivo memamerkan sebuah headset mixed reality (MR) pertamanya yang mengusung nama Vivo Vision Discovery Edition, dalam acara peluncuran smartphone flagship X300 Series terbaru. Perangkat ini sudah dapat dicoba secara gratis mulai 27 November 2025 di beberapa kota besar seperti Jakarta, Surabaya, dan Medan.

Peluncuran ini menandai langkah vivo memasuki era baru teknologi mixed reality, yang sebelumnya diumumkan secara global pada 21 Agustus 2025.

"Dengan hadirnya Vivo Vision Discovery Edition, kami mengajak Anda semua untuk melangkah ke dunia baru mixed reality dan menyaksikan langsung bagaimana Vivo terus melampaui batas imajinasi," ujar Alexa Tiara, Public Relations Manager Vivo Indonesia.

Baca Juga:
Vivo X300 Pro Tawarkan Pengalaman Fotografi dan Videografi Profesional

Perangkat ini memiliki desain ringan dengan bobot hanya 398 gram dan dimensi yang diklaim 26 persen lebih kecil bila dibanding dengan standar rata-rata dimensi MR headset di industri. Apple Vision Pro sendiri memiliki berat lebih dari 600 gram.

"Tidak seperti headset MR lainnya yang jauh dari kehidupan sehari-hari, desain Vivo Vision Discovery Edition ini ringan, elegan, dan diciptakan untuk kehidupan sehari-hari," kata Alexa.

Headset ini didesain untuk memberikan kenyamanan dalam jangka panjang, dengan memberikan empat pilihan ukuran segel ringan dan delapan pilihan bantalan busa.  

Spesifikasi Vivo Vision sendiri meliputi dua layar Micro OLED 8K dengan resolusi 3840 × 3552 piksel, serta gamut warna DCI-P3 94 persen.

Vivo juga menanamkan sistem operasi OriginOS Vision buatan sendiri yang memungkinkan pengguna menonton film lebih imersif, highlight pertandingan olahraga spasial, hingga opsi multi-window untuk produktivitas.

Baca Juga:
Headset MR Vivo Vision Mulai Unjuk Diri

Untuk interaksi, fitur ini melacak mata Anda dengan presisi 1,5 derajat dan mengenali gerakan tangan dalam 26 derajat dalam rentang vertikal 175 derajat. Ini pada dasarnya memungkinkan Anda mengontrol berbagai hal secara alami dengan mata dan tangan.

Fitur passthrough dinilai mengesankan dengan latensi hanya 13 ms untuk video penuh warna, membuat transisi antara dunia nyata dan virtual terasa mulus.

Dalam hal performa, vivo Vision ditenagai Qualcomm Snapdragon XR2+ Gen 2 yang diklaim memberikan peningkatan GPU hingga 2,5 kali lipat serta performa AI delapan kali lebih tinggi dari generasi sebelumnya. Hal ini memungkinkan pengalaman imersif yang lebih halus, termasuk dalam hiburan, game, hingga produktivitas.

Sayangnya Vivo belum mengungkap harga Vision Discovery Edition secara resmi.

SHARE:

AC Modena Anti Karat: Solusi Tahan Lama untuk Cuaca Ekstrem Indonesia

Vivo X300 Pro Tawarkan Pengalaman Fotografi dan Videografi Profesional