Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Winamp Terlahir Kembali, Apa Fitur Barunya?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Masih ingat dengan Winamp? Ya, aplikasi musik yang begitu populer beberapa tahun lalu itu dikabarkan berniat kembali. Di bawah kendali Radionomy, Winamp akan menjelma menjadi aplikasi pemutar musik mobile all-in-one. Untuk memulai "kampanyenya" itu, Winamp hadir kembali untuk versi desktop. Anda tinggal menuju langsung ke situs utama Winamp, di Winamp.com, dan unduh aplikasi Winamp versi terbaru, yakni 5.8.

Baca juga:

Winamp Bakal Kembali dengan Wajah Baru

HowToGeek.com (19/10/2018) menyebut kalau Winamp 5.8 sangat identik dengan versi betanya yang tersebar bulan lalu. Sekarang, software yang pertama diluncurkan tahun 1996 itu telah kompatibel dengan OS Windows 10. Upgrade ini tak terlalu signifikan, karena di versi sebelumnya, seperti Winamp 5.666, pun Winamp sudah bisa dimainkan di Windows 10.

Baca juga:

Kian Berjaya, Music Streaming Kuasai Pendapatan Industri Musik

Sayang, Winamp belum kompatibel dengan mobitor beresolusi tinggi atau 4K. Anda perlu memodifikasinya dengan menggunakan skin modern, lalu klik kanan setiap window dan pilih Window Setting -> Scaling -> 200%.

Baca juga:

Musisi Indie Kini Bisa Upload Karyanya Langsung ke Spotify, Gratis!

Kemungkinan, Winamp 5.8 hanyalah pemanasan untuk aplikasi mobile Winamp. Walau begitu, masih mungkin Radionomy yang kini mengembangkan Winamp merilis versi baru dengan perubahan minor atau perbaikan keamanan. Jadi, berminatkah Anda bernostalgia dengan Winamp di laptop atau PC Windows 10 Anda?

SHARE:

Telkomsel Dukung Gelaran MPL ID Season 14

Dorong Ekonomi Digital, DNA Leadership Summit Jaring 1.500 Lebih Peserta