Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Xiaomi Luncurkan Perangkat Jiplakan AirPods
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Apple sepertinya masih menjadi primadona dengan beragam desain produknya. Tak heran banyak yang terinspirasi membuat produk dengan desain yang serupa, walaupun tak sama. Dilansir dari Ubergizmo.com (9/1/2019), Xiaomi resmi meluncurkan earphone nirkabel yang dinamai Mi AirDots Pro. Seperti yang bisa kita lihat bersama, perangkat ini memiliki desain yang begitu mirip dengan AirPods. Sejatinya Mi AirDots Pro adalah sebuah earphone standar dengan fitur “true” wireless. Perangkat ini juga dilengkapi dengan sebuah case pengisian daya.

Baca Juga: Huawei Mau Saingi AirPods Buatan Apple?

Kabarnya Mi AirDots Pro ini memiliki sertifikasi IPX4, yang berarti tahan air hingga tingkat tertentu. Xiaomi juga melengkapi dengan fitur lain seperti, kontrol berbasis sentuh untuk memutar media, panggilan, dan menjalankan voice assistant. Bagian terbaiknya adalah, seperti ciri khas Xiaomi, Anda tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk memiliki perangkat ini. Xiaomi melepas Mi AirDots Pro ke pasaran dengan banderol harga USD 60 atau setara dengan Rp 800 ribuan. Belum diketahui apakah perangkat ini juga akan tersedia di luar Tiongkok.

SHARE:

Garmin Lily 2 Active Resmi Meluncur di Indonesia, Intip Fitur dan Harganya

Ini Perbedaan TKDN Ponsel dan TKDN Kendaraan Listrik