Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Aksi Bersih-bersih PUBG Mobile dari Cheat, Blokir Permanen Perangkat Hingga Akun!
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Tencent Games blokir setidaknya 6.000 perangkat yang terbukti pakai software ilegal buat main curang (cheat) di game PUBG Mobile. Pemblokiran permanen tersebut dilakukan kepada mereka yang terbukti menggunakan cheat pada periode 29 April hingga 5 Mei 2022.

Selain 6.000 perangkat, PUBG Mobile juga blokir permanen 436.590 akun yang berbuat curang. Dari 436.590 akun yang diblokir permanen, 33% di antaranya berpangkat Bronze, 18% Ace, dan 18% Silver. Pelaku curang bukan cuma berasal dari pangkat dasar saja, pihak PUBG Mobile juga bahkan temukan ribuan akun yang lakukan tindakan ilegal dengan pangkat tinggi, seperti Conqueror dan Crown.

Baca Juga:
PUBG Mobile Bakal Rilis Udpate Versi 2.0 Bulan Mei, Apa yang Baru?

Adapun rincian pangkat dan jumlah akun yang diblokir PUBG Mobile karena curang ialah sebagai berikut.

  • Bronze (33%): 144.074 akun
  • Silver (18%): 78.586 akun
  • Gold (7%): 30.561 akun
  • Platinum (6%): 26.195 akun
  • Diamond (8%): 34.927 akun
  • Crown (8%): 34.927 akun
  • Ace (19%): 82.952 akun
  • Conqueror (1%): 4.365 akun

“Selain pemblokiran permanen kepada 436 ribu lebih akun, operasi Ban Pan kali ini juga turut mengunci 6.013 perangkat, sehingga perangkat-perangkat tersebut tidak dapat digunakan lagi oleh para pelaku untuk mengulangi kecurangannya,” jelas pihak PUBG Mobile.

Dengan demikian, semua akun dan perangkat yang terdeteksi curang tidak bisa lagi masuk ke game PUBG Mobile. Pihak PUBG Mobile menjelaskan, kecurangan yang paling banyak ditemukan adalah penggunaan “X-ray vision” yang perlihatkan lokasi lawan dengan jelas.

Baca Juga:
Menakar Keseruan PUBG Mobile Mode Deadmatch Baru “Royale Arena: Assault”

Ada sebanyak 47% akun yang pakai cheat ini. Lalu ada juga cheat auto-aim yang bikin pemain bisa bidik lawan secara otomatis. Berikut ini adalah cheat PUBG yang paling banyak dipakai.

  • Kecepatan tidak wajar/Speedhack (7%): 30.561 akun
  • Modifikasi damage area/Mod Area (20%): 87.318 akun
  • Hack bidikan otomatis/Auto Aim (21%): 91.683 akun
  • Visual X-Ray/X-Ray Vision(47%): 205.197 akun
  • Lainnya (5%): 21.829 akun

Selain itu, pihak PUBG Mobile juga tutup beberapa iklan cheat yang beredar di platform Facebook, YouTube, hingga Instagram. Hal ini dilakukan untuk kurangi jumlah pemain yang tertarik pakai software ilegal.

“Bantu jaga ekosistem PUBG Mobile agar tetap bersih dari cheater dengan melaporkan (report) mereka langsung melalui fitur in-game atau dengan menghubungi customer service PUBG MOBILE di https://pubgmobile.helpshift.com,” tutup pihak PUBG Mobile.

SHARE:

Aplikasi Gemini Sudah Tersedia di iOS

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?