Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Apa Jadinya Jika Samsung Gear S3 dan Gear Fit 2 Digabung?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Selain smartphone, smartwatch dan smartband menjadi dua lini produk yang terbilang cukup sukses bagi Samsung. Oleh karenanya, mereka juga akan menyediakan satu lini produk baru yang masuk ke dalam kategori perangkat wearable. Mengutip dari NextPowerUp (02/08/17), Samsung kabarnya saat ini sedang menyiapkan sebuah perangkat hibidra yang merupakan penggabungan antara smartwatch dan fitness tracker. Lebih detailnya, konsepnya akan mengambil sebagian dari perangkat smartwatch Gear S3 dan sebagian lagi dari fitness tracker Gear Fit 2. Keduanya sendiri sudah masuk pasar pada pertengahan tahun lalu. Meski belum diumumkan secara resmi oleh Samsung, banyak yang memperkirakan kalau perangkat tersebut bakal mirip seperti Gear S3 namun dengan bodi yang lebih kecil dan lebih besar dari Gear Fit 2. Fitur lainnya, perangkat tersebut juga akan memiliki kemampuan tahan terhadap air dan debu serta tali pengikat yang bisa diganti-ganti sesuai dengan keinginan pengguna. Berbagai fitur kesehatan yang sebelumnya sering ditemui pun akan disertakan, seperti pendeteksi detak jantung dan kalori, program olahraga, dan semacamnya.   Baca juga: Review: Samsung Gear S3 Classic, Tampil Menawan dengan Desain Klasik Review: Samsung Gear Fit 2, Minimalis Namun Banyak Fungsi Smartwatch Samsung Gear Sudah Bisa Digunakan di iPhone

SHARE:

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?

Sederet Fitur Google Gemini Live yang Kini Hadir di iPhone