Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Apple Hadirkan iOS 17.2, Intip Aplikasi yang Mendapat Peningkatan
SHARE:

Techologue.id, Jakarta - Apple baru saja memperbarui iOS 17.2 untuk smartphone iPhone terbarunya. Pembaruan ini mencakup aplikasi New Journal (Jurnal).

Melansir The Verge, Rabu (13/12/2023), aplikasi Jurnal merupakan fitur yang berfokus pada kesehatan dan kebugaran. Kelebihannya adalah mengenali 'Momen' berdasarkan data ponsel seperti lokasi yang dikunjungi, foto yang ambil, atau olahraga yang dilakukan.

Baca Juga:
Harbolnas 2023, Tokopedia dan TikTok Permudah Pengguna Belanja Online Lebih Hemat

Setelah semua selesai, aplikasi tersebut nantinya akan membuat saran berupa penulisan berdasarkan momen-momen yang sudah dilakukan pengguna.

Selain itu, aplikasi tersebut juga didukung untuk merekam video spasial. Cara kerjanya dengan merekam cuplikan secara bersamaan dari kamera utama dan ultrawide ponsel untuk membuat video 3D.

Fitur lain yang tersedia dalam versi terbaru iOS 17.2 mencakup kemampuan untuk mengatur Tombol Tindakan iPhone 15 Pro untuk menerjemahkan frasa, widget cuaca terbaru, dan update aplikasi Pesan.

Pembaruan ini juga menambahkan dukungan Qi2 ke iPhone 13 dan 14 serta pengisian daya nirkabel 15W yang lebih cepat tanpa memerlukan pengisi daya bermerek MagSafe.

Seperti diketahui, iOS 17.2 tersedia untuk model iPhone yang menggunakan sistem iOS 17, termasuk iPhone XS, XS Max, dan XR serta iPhone SE generasi kedua dan ketiga.

Baca Juga:
Kolaborasi dengan Tokopedia, TikTok Tampilkan Kampanye Beli Lokal via Icon "Shop" di Sebelah Beranda

Untuk mendownloadnya, pengguna cukup masuk ke aplikasi Pengaturan, lalu tekan Umum, Pembaruan Perangkat Lunak, dan ikuti petunjuk untuk menginstalnya.

Sayangnya, peluncuran pembaruan ini tidak terjadi secara global. Pengguna harus sedikit bersabar sambil menunggu notifikasi di aplikasi Pengaturan untuk mengetahui bahwa pembaruan tersebut tersedia untuk perangkat.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024