Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bleach: Soul Resonance Buka Uji Beta Tertutup, Saatnya Jadi Shinigami di Ponsel
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Game action RPG 3D resmi berlisensi, Bleach: Soul Resonance, baru saja buka closed beta test (CBT) bernama Shikai Test di Tiongkok. Game ini awalnya dijadwalkan rilis global pada 2024, tetapi belum terwujud.

Di game ini, kalian bisa main sebagai Ichigo Kurosaki, tokoh utama dari seri manga dan anime Bleach karya Tite Kubo, dengan cerita orisinal yang seru. Fitur-fiturnya termasuk pertarungan pedang yang mulus, strategi bertarung yang beragam, dan kemampuan buat kumpulkan serta kembangkan karakter ikonik.

Baca Juga: King's Chess: Game Auto-Chess Baru dari Tencent, Siap Uji Coba

Kalia  bisa bentuk tim hingga tiga anggota, bertarung bareng, dan nikmati pergantian karakter tanpa jeda. Selain itu, ada sistem penyegelan unik yang tambah kedalaman gameplay.

CBT ini lagi digelar, tetapi cuma buat yang sudah mendapat kualifikasi tes. Belum ada info soal tanggal rilis global atau kapan CBT ini bakal selesai.

Baca Juga: David dan Hugo Siap Guncang Tower of God: New World di Update Terbaru

Buat fans berat Bleach, game ini pastinya bikin penasaran, apalagi dengan konfirmasi season 4 dari Bleach TYWB. Kalian juga bisa keluarkan serangan ikonik Ichigo, Getsuga Tensho, di game ini.

Sambil menunggu info lebih lanjut soal mekanisme game, sistem penyegelan, pertarungan bos, dan bagaimana Spiritual Pressure bekerja, ikuti terus update-nya, ya.

SHARE:

Penjualan Oppo A5 Pro Series Resmi Digelar, Cek Harganya

Xiaomi Luncurkan AC Pintar Terintegrasi Pertama di Indonesia