Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Daftar Browsing Anak di Libur Akhir Tahun, dari Game Hingga Kpop
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Perayaan Natal dan Tahun Baru tinggal menghitung hari. Pakar Kaspersky Safe Kids telah menganalisis penelusuran anak-anak yang dianonimkan selama periode bulan November – saat dimana mereka biasanya membuat wishlist Natal.

Dalam studi ini diketahui bahwa game, Lego dan Kpop menduduki puncak penelusuran di internet.

Temuan menunjukkan bahwa game terpopuler di kalangan anak-anak selama periode tersebut adalah Roblox dan mainan yang paling diminati adalah LEGO, sedangkan grup musik BTS dan BLACKPINK menjadi minat musik teratas.

Menurut analisis Kaspersky baru-baru ini, berdasarkan metadata anonim yang disediakan secara sukarela oleh pengguna Kaspersky Safe Kids, anak-anak menunjukkan minat paling besar di beberapa area pada bulan November.

Baca Juga:
Kaspersky Ingatkan untuk Hindari Berbagi Informasi Secara Berlebihan di Internet

Game, musik, toko dan berbelanja, mainan, kartun, layanan dan platform, karakter, hobi dan aktivitas, hingga konsol game adalah kategori yang paling populer.

Tiga teratas dari minat ini adalah game dengan 44 persen, disusul oleh musik dengan 14 persen dan belanja dengan 10 persen.

Anak-anak yang mencari game di internet menunjukkan minat terbesarnya pada Roblox (23 persen), Among Us (21 persen) dan Minecraft (20 persen). Disusul game populer lainnya seperti Gacha Life (16 persen) dan Fortnite (11 persen).

Anehnya, meskipun konsol generasi baru yang baru-baru ini mulai dijual, Nintendo Switch menduduki peringkat teratas dalam penelusuran anak-anak (42 persen), sementara PlayStation di tempat kedua (36 persen) dan Xbox di urutan ketiga (22 persen).

Game paling dicari untuk konsol Nintendo Switch adalah Mario, Animal Crossing, dan The Legend of Zelda: Breath of the Wild.

Baca Juga:
Kaspersky Bagikan Tips Agar Terhindar dari Kejahatan Siber

Sementara itu, musik K-pop, yang telah mengguncang tangga lagu dalam beberapa tahun terakhir, masih sangat populer di kalangan anak-anak di seluruh dunia.

Hampir setengah dari permintaan "musik" terdiri dari 'K-pop' (48 persen) dan didominasi oleh dua band favorit: BTS (58 persen) dan BLACKPINK (42 persen).

Terakhir, mainan masih digandrungi oleh anak-anak. Khususnya, LEGO menyumbang 51 persen dari permintaan "mainan" yang paling diminati, diikuti oleh Barbie (22 persen), set Playmobil (11 persen), L.O.L. Surprise! dolls (8 persen) dan 5 Surprise Mini Brands (8 persen).

Berkenaan dengan obsesi anak-anak terhadap LEGO, mereka biasanya mencari LEGO edisi khusus tergantung pada permainan atau karakter favorit.

Set LEGO yang paling diinginkan diantara lain adalah Among Us (meskipun belum ada di pasaran), Harry Potter, Star Wars, Ninjago, Technic, City, Friends dan Minecraft.

Kaspersky merekomendasikan orang tua untuk dapat mencari pilihan hadiah dari berbagai industri game, budaya pop Korea, dan melihat set LEGO yang saat ini anak-anak gemari.

SHARE:

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024

iQOO 13 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya