Technologue.id, Jakarta - Garena buka lagi pendaftaran “Advance Server” buat game Free Fire (FF). Advance Server sendiri merupakan server yang dihadirkan Garena agar para pemain bisa uji coba berbagai fitur baru seperti senjata, kostum, ataupun skin, sebelum dirilis di server utama Free Fire.
Selain coba aneka fitur baru, pemain juga berpeluang dapatkan 100-3.000 Diamonds (mata uang dalam game FF) jika pemain bisa temukan masalah (bug) atau error pada fitur-fitur baru tersebut.
Baca Juga:
Free Fire World Series 2022 Bakal Digelar Bulan Mei di Singapura
Perlu dicatat, registrasi Free Fire Advance Server sudah dibuka mulai Kamis (3/3) lalu dan server-nya sendiri bakal dibuka sampai satu minggu setelahnya, yaitu pada hari Kamis (10/3). Nantinya, Free Fire Advance Server bakal tetap dibuka dan bisa dimainkan sampai 13 Januari 2023 mendatang.
Untuk bisa daftar akun FF Advance Server, ada beberapa cara yang bisa dilakukan pemain.
- Pertama, pemain bisa kunjungi situs web https://ff-advance.ff.garena.com/
- Lalu, masuk (login) pakai akun Facebook atau Google dengan klik tombol “Login Facebook” atau “Login Google”.
- Kemudian, isi berbagai data yang diperlukan seperti nama lengkap, serta alamat e-mail, dan nomor telepon yang masih aktif.
- Setelah itu, klik tombol “Gabung Sekarang!” untuk bikin akun FF Advance Server.
- Pengguna lalu bakal dialihkan ke laman unduh (download) aplikasi (APK) FF Advance Server dan diberikan 16 kode aktivasi akun untuk main di server uji coba tersebut.
Namun, untuk saat ini tombol unduh belum bisa di-klik karena bakal diaktifkan mulai 10 Maret 2022, bersamaan dengan pembukaan Free Fire Advance Server.
Adapun 16 kode aktivasi tadi bakal diperlukan ketika pemain selesai pasang aplikasi FF Advance Server dan masuk ke game. Jadi, rangkaian kode aktivasi tersebut perlu disimpan dengan baik dan jangan sampai hilang atau terhapus.