Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Hasil Riset: Samsung Berjaya di Kampung Halamannya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Penjualan ponsel Samsung dilaporkan mengalami peningkatan signifikan. Teruntuk kuartal ketiga (Q3) tahun 2020 ini, lonjakan hampir menyentuh 50%.

Berdasarkan riset dari SamMobile, Samsung telah merajai pasar ponsel di Korea Selatan. Bahkan dikatakan bahwa telah menyabet rekor tertinggi sepanjang masa.

Baca Juga:

Ponsel Masa Depan Samsung Terkuak, Layar Lapisi Seluruh Bagian Ponsel


Samsung telah mencapai 72,3% pangsa pasar terbesar sepanjang masa selama Q3 2020. Sementara Apple dan LG masing-masing menyumbang kurang dari 10%.

Ini merupakan pertama kalinya sebuah perusahaan melewati angka 70% di negara tersebut, dilansir dari Android Central pada Selasa (17/11/2020).

SamMobile menyebut, capaian ini tak lepas dari upaya Samsung dalam memperluas varian ponsel mereka selama ini. Yang mana diketahui bersama Samsung sukses dengan Note 20, Galaxy Z Flip 5G, dan Galaxy Z Fold 5G.

Baca Juga:

Bocoran Lengkap Samsung Galaxy S21 Series


Meski begitu, capaian ini diprediksi tak akan berlangsung lama. Sebab di Q4 Samsung akan kewalahan meladeni iPhone 12 yang baru diluncurkan dan begitu populer saat ini.

Untuk mengatasi itu, Samsung disebut akan merilis seri Galaxy S21 di awal tahun 2021. Samsung juga sepertinya akan menekan harga menjadi lebih rendah serta hadir dengan sejumlah aksesoris tambahan untuk menarik minat konsumen.

SHARE:

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?

Sederet Fitur Google Gemini Live yang Kini Hadir di iPhone