Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Instax Mini 40 Melantai, Cek Harganya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - PT Fujifilm Indonesia resmi memboyong kamera terbaru mereka pada Rabu, (21/4/2021). Adalah Instax Mini 40, kamera instan ini hadir dengan mengusung desain klasik nan premium.

Presiden Direktur Fujifilm Indonesia, Noriyuki Kawakubo, mengatakan Instax Mini 40 tidak hanya mampu mencetak hasil jepretan secara langsung dengan baik. Tapi juga mampu menyalurkan kreatifitas penggunanya.

"Instax hadir untuk membantu penggunanya mengeksplorasi kreativitas mereka, menangkap berbagai momen berharga, dan membagikan hasil fotonya sebagai bentuk komunikasi kreatif mereka," kata Noriyuki.

Baca Juga:

Kamera Ponsel Semakin Buas, Bagaimana Nasib Kamera Pocket?


Instax Mini 40 sendiri memiliki Automatic Exposure. Dengan fitur ini kamera akan secara otomatis mengoptimalkan kemampuannya sesuai dengan kondisi cahaya yang ada, mulai dari cahaya yang cerah atau yang gelap.

Terdapat pula "Mode Selfie" yang akan memudahkan pengguna melakukan kegiatan swafoto. Untuk menggunakan mode ini, pengguna hanya perlu menarik tepi depan lensa kamera setelah menyalakannya.

Instax Mini 40 juga memiliki tekstur bodi yang sangat nyaman untuk digenggam. Untuk pilihan warnanya, tersedia dalam varian warna hitam dengan bingkai perak yang berfungsi sebagai pemanis sekaligus menegaskan citra klasik.

Baca Juga:

Kamera Flagship Sony Alpha 1 Meluncur, Cek Harganya


Kamera instan ini dapat dibeli dengan promo khusus pada periode 21 April sampai 9 Mei 2021, yang terdiri dari kamera instax Mini 40 serta aksesoris eksklusif berupa camera strap dan masker, seharga Rp 1,499 juta.

Konsumen dapat melakukan pembelian secara offline di berbagai dealer resmi instax. Atau bisa juga lewat platform e-commerce seperti Blibli, Shopee dan Tokopedia.

Sekedar informasi, selain kamera instax Mini 40, Fujifilm juga turut mengenalkan kertas film instax format mini Contact Sheet. Kertas ini juga memiliki nuansa klasik dengan bingkai berwarna hitam.

SHARE:

Penyesuaian Isu PPN 12%, Tarif Langganan Biznet Ikut Naik?

Terungkap Bocoran Fitur Galaxy S25 Slim, Saingi iPhone 17 Air?