Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Jangan Sebut Kata Ini Kalau Tidak Mau Diblokir Twitter
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Twitter secara tidak sengaja memblokir pengguna yang mengunggah kata 'Memphis' dalam postingannya. Hal ini diduga karena kesalahan bug yang memicu penghapusan cuit dan pemblokiran otomatis itu selama 12 jam.

"Sejumlah akun yang mencuit kata 'Memphis' untuk sementara dibatasi karena bug. Hal itu telah diperbaiki dan akun sekarang telah dipulihkan. Kami mohon maaf akan kejadian ini," ujar Support Twitter.

Baca JUga:
Saingan Clubhouse dari Twitter Siap Meluncur

Memphis bukanlah kata spesial. Melainkan nama sebuah kota di negara bagian Amerika Serikat yang merupakan pusat musik rock n roll, blues, gospel, dan country.

Sikap Twitter memblokir pengguna yang memakai kata Memphis dinilai mengejutkan dan membuat kebingungan.

Seorang juru bicara Twitter mengkonfirmasi pemblokiran itu dan pihaknya mengakui hal tersebut merupakan kesalahan Twitter. Kini masalah itu disebut telah terselesaikan.

"Ada masalah sistem yang mempengaruhi akun yang men-tweet kata 'Memphis'. Masalah ini secara keliru meminta pemilik akun menghapus cuitan tersebut dan untuk sementara waktu membatasi fitur akun mereka. Akun yang terpengaruh sekarang dipulihkan dan masalah ini telah diselesaikan," ujarnya seperti dikutip The Guardian (15/3).

Baca Juga:
Twitter Jajal Fitur Belanja

Banyak pengguna Twitter melaporkan unggahan kata Memphis yang mereka tulis mereka hampir langsung dihapus dan akun mereka dibatasi untuk membagikan kata tersebut. Beberapa pengguna mengatakan pihak Twitter mengunci akun mereka selama 12 jam karena mencuit kata tersebut.

Twitter tidak menjelaskan mengapa sistemnya secara otomatis memblokir akun yang menggunakan kata Memphis.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024