Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Line adu kreativitas para developer lokal
SHARE:

Technologue.id, Jakarta -  Potensi kreatif masyarakat Indonesia rasanya semakin bertumbuh ditengah tren era digital sekarang ini. Untuk itulah Line lantas menunjukkan kontribusinya, terutama dalam pembangunan industri kreatif dengan kembali menggelar ajang kompetisi bagi para kreator dalam negeri.  Dimana Line Indonesia kembali bekerja sama dengan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) untuk menyelenggarakan ajang Line Creativate 2016. “Ini menjadi ajang yang kedua kalinya, setelah tahun kemarin kami sukses menggelar Line Creative Day 2015 , sebuah kompetisi untuk eksplorasi kreativitas dan berkarya, ” ujar Ongki Kurniawan, Managing Director Line Indonesia dalam acara media gathering Line di Jakarta, Kamis ini (6/10/2016). Kemudian, Ongki mengatakan bahwa pada acara tersebut menghadirkan berbagai kompetisi, diantaranya Line Webtoon (komik digital), Line Sticker, serta untuk pertama kalinya di Indonesia Line gelar kompetisi Game Developer bekerja sama dengan Dicoding. “Melalui kompetisi Line Creativate 2016 kami ingin membuka peluang insan kreatif untuk nantinya bisa me monetize dan menampilkan karya mereka ke pasar lokal dan internasional,” kata pria ini lagi. Sebagai platform komik digital, pada kompetisi kali ini Line Webtoon mengajak para kreator untuk berkarya melalui tema “Keseharian di Indonesia”. Begitu pula Line Sticker yang juga mengangkat tema Kehidupan Sehari-hari. Sedangkan kompetisi Line bagi Game Developer indie ajak pengembang membuat hasil karya kreatif dalam bentuk game digital untuk Indonesia. Acara yang dapat diikuti seluruh masyarakat Indonesia ini juga menawarkan hadiah puluhan juta rupiah dengan total uang ratusan juta. Lebih detil, untuk hadiah kompetisi Line Webtoon dan Line Sticker, masing-masing  pemenang akan mendapat Rp50 juta untuk pemenang pertama,  juara 2 Rp30 juta, dan 3 meraih Rp20 juta. Top 7 mendapat Rp5 juta. Sementara untuk Game Developer,  juara satu, dua dan tiga mendapat dicoding point Rp20 juta. Selain itu, bagi karya yang dihasilkan pemenang berkesempatan mendapat kontrak secara resmi dalam platform Line. “Untuk pemenang Line Game Developer kami akan memilih tiga juara terbaik dan ketiganya akan di publish sebagai Line Games. Dengan dihadirkan kompetisi ini, kami mencari para game developer yang sebenarnya punya kualitas game yang potensial dan bagus tetapi tidak tahu bagaimana caranya memasarkan karya mereka itu,” tutur  Matthew Tanudjaja selaku Global Engineer Line Indonesia. Acara yang diklaim sebagai kompetisi kreatif terbesar di Indonesia dan terbesar dari Line se Asia Tenggara tersebut bakal berlangsung selama tiga hari berturut-turut, pada tanggal 18 sampai dengan 20 November 2016 di Gandaria City Mall, Jakarta. Adapun acara Line Creativate 2016 nantinya meliputi eksibisi yang menampilkan seluruh hasil karya pemenang dari insan kreatif tadi, sekaligus penampilan dari artis-artis kenamaan tanah air. BACA JUGA: PEKAN INI, KARYA GOOGLE BUAT SAINGI WHATSAPP DAN LINE RILIS? LINE INDONESIA PUNYA PEMIMPIN BARU, SIAPA DAN APA MISINYA? TIPS DAPAT TEMAN BARU DARI SEKITAR PAKAI LINE PEOPLE NEARBY

SHARE:

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?

Sederet Fitur Google Gemini Live yang Kini Hadir di iPhone