Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Miris, Orang Pilih Telanjang Ketimbang Ponsel Tertinggal
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Internet sama pentingnya dengan makanan, air, dan tempat tinggal. Tetap terhubung ke Internet sekarang menjadi kebutuhan penting bagi banyak pengguna, terutama ketika mereka sedang bepergian. Ketergantungan kita pada perangkat dan konektivitas kini begitu kuat, sehingga kehilangan ponsel pintar atau tablet bisa lebih membuat stres lebih besar daripada situasi traumatik lainnya. Dalam rilis terbarunya, Kaspersky Lab telah menemukan bahwa satu dari empat orang lebih baik telanjang daripada berpergian tanpa gawai. Faktanya menurut penelitian Kaspersky Lab, orang-orang saat ini sangat bergantung pada konektivitas dengan 23 persen lebih memilih untuk tertangkap bugil di depan umum daripada tidak membawa gawai yang tekoneksi ke Internet bersamanya.

Baca juga:

Tips agar Anda Terhindar dari Kejamnya Praktik Phising Online

Ini adalah sesuatu yang Kaspersky Lab teliti lebih lanjut dalam percobaan baru-baru ini, dengan seorang sukarelawan yang tidak memiliki bantuan dan telanjang ditugasi untuk mencoba dan menemukan pakaiannya di kota yang tidak dikenal, tanpa telepon dan semua akses di dalamnya. Hasil dari eksperimen sosial ini telah menunjukkan bahwa bepergian tanpa perangkat yang terhubung ke Internet sama rasanya seperti telanjang. Hampir semua responden (90 persen) mengatakan bahwa mereka akan merasa stres jika perangkat mereka hilang atau dicuri, yang lebih tinggi daripada ketinggalan kereta atau pesawat (88 persen), mengalami kecelakaan kecil pada mobil (88 persen), atau dalam kondisi sakit (80 persen).

Baca juga:

Waspada, Aplikasi Transportasi Online Rawan Serangan Siber!

Lebih mengejutkan, orang-orang siap untuk mengambil risiko membahayakan keselamatan pribadi agar tetap terhubung. Sebagai contoh, 26 persen responden menatap layar ponsel mereka ketika menyeberang jalan dan 21 persen responden juga menatap layar ponsel ketika berjalan di daerah yang tidak diketahui atau berbahaya.

Baca juga:

23 Ribu Perangkat Android Hilang Atau Dicuri Setiap Bulan

“Dengan konektivitas yang menjangkau semua aspek kehidupan, keamanan tidak dapat diabaikan, dan selalu harus tersedia, apa pun yang Anda lakukan dan di mana pun Anda berada. Pengguna harus memastikan bahwa bagaimanapun situasinya, koneksi mereka harus tetap aman,” kata Dmitry Aleshin, VP Pemasaran Produk, Kaspersky Lab.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024