Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Netizen Geram Bahas "Kecelakaan Gak Sengaja", Soal Apa?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Warganet tanah air ramai mengomentari salah satu postingan oleh akun jejaring sosial Twitter @Askrlfess.

Dalam unggahan pada 31 Desember 2022, seorang perempuan anonim menuliskan pengakuan yang mengejutkan. Dia mengaku telah dihamili oleh kekasihnya dan akan segera dinikahi secara resmi. Di akhir cuitan, sender atau pengirim tulisan mengganggap bahwa kejadian yang menimpanya tersebut bukan aib, melainkan kecelakaan yang tidak disengaja.

Baca Juga:
Diduga Korupsi, Kaesang Pangarep Kena Nyinyir Netizen

Tidak butuh waktu lama, cuitan itu pun langsung dibanjiri komentar dari warganet pengguna Twitter. Sebagian besar warganet menyoroti penggunaan kata "namanya juga kecelakaan yang gak sengaja".

Menurut mereka, hamil diluar nikah karena tindakan sadar dan mau sama mau bukanlah 'kecelakaan' seperti hamil akibat diperkosa.

"Bodo ah udh tua masa gapunya otak. Kecelakaan tuh kalo lo diperkosa. Klo mau sama mau mah ya bukan kecelakaan, napsu namanya," tandas @lilaccountz

"((Namanya juga kecelakaan)) ngelakuinnya sadar eh pas tekdung tiba2 bilang ga sadar," celoteh @moncicipi

"Kecuali kamu kalo disenggol tangannya doang bisa hamil…, Jangan bilang itu "kecelakaan yg gak sengaja". Piye carane kenthu ra sengojo ki??" komentar @NdoroTedjo

""tapi emang seaib itu kah?" elu tau sendiri kan kalo hamidun itu masih jadi aib tanpa lu tanya disini? "namanya juga kecelakaan yang gak sengaja" stop normalizing talking if pregnant out of wedlock as an accidental accident! enteng bener lu ngomong gitu," geram @bobatimeeee

"Ya pantesan aja skrg byk bgt yg MBA, mikirnya bukan AIB. Gini ya, dek… Mana ada "bukan suami istri tapi punya anak"? Anak luar nikah itu ga bs pake nasab bapaknya tp nasab ibunya, nikah ga bs diwaliin bpknya, bahkan 7 turunan km gak bs diwaliin bpknya pas nikah," pungkas @KakNesss

Hingga berita ini dipublikasikan, cuitan tersebut telah mendapatkan 661 retweet dan dipenuhi lebih dari 5000 komentar pengguna Twitter.

SHARE:

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?

Sederet Fitur Google Gemini Live yang Kini Hadir di iPhone