Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Nokia: Konektivitas Dukung Adopsi Teknologi AI hingga Cloud
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Penyedia hardware layanan telekomunikasi, Nokia mengungkap Technology Vision 2030 pada Amplify Indonesia 2024. Perusahaan menegaskan komitmen mendorong infrastruktur telekomunikasi dan transformasi digital Indonesia.

Perusahaan mengidentifikasi tren dan teknologi baru yang akan membentuk masa depan teknologi, jaringan, dan dunia selama beberapa tahun ke depan. Strategi Nokia berupaya mewujudkan potensi penuh AI, cloud, dan tren baru lainnya dengan konektivitas sebagai faktor utama yang memungkinkan adopsi teknologi- teknologi tersebut.

"Amplify Indonesia lebih dari sekadar acara. Amplify adalah simbol dedikasi Nokia terhadap Indonesia dan visi kami untuk mencapai masa depan digital," kata Ozgur Erzincan, President Director, Nokia Indonesia.

Baca Juga:
Nokia Ciptakan Teknologi Panggilan Telepon yang 'Imersif'

Ia mengatakan, dengan memanfaatkan perkembangan dalam strategi 6G dan solusi 5G advanced, Nokia siap membantu perusahaan-perusahaan Indonesia dan penyedia layanan komunikasi untuk berkembang dalam beberapa dekade mendatang.

"Bersama-sama, kita dapat membangun ekosistem digital yang terhubung dan berkelanjutan untuk semua," tambahnya. Dengan menggunakan pendekatan solusi mission-critical-nya, Nokia ingin memperkuat perusahaan-perusahaan di Indonesia dan penyedia layanan komunikasi dengan teknologi yang mendorong pertumbuhan bisnis.

Ozgur juga mengungkapkan pentingnya memanfaatkan potensi eksponensial dari jaringan serta menekankan perlunya mengembangkan jaringan yang dapat berpikir dan bertindak secara proaktif.

Juha Ristimaki, Head of Technology & Solutions CoE, Mobile Networks, APAC, mempresentasikan Nokia Technology Vision 2030 dengan menunjukkan kemajuan terbaru dalam teknologi 5G dan menggambarkan bagaimana jaringan dapat memperluas peluang di berbagai sektor seperti pendidikan, pekerjaan, kesehatan, transportasi, dan bisnis.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Aplikasi Gemini Sudah Tersedia di iOS

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?