Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Peluncuran Android 14 Tertunda, Merek Ponsel Ini Kena Imbasnya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Peluncuran sistem operasi terbaru Android 14 mengalami penundaan. Google menyebut penundaan tersebut mungkin sampai awal Oktober 2023.

"Peluncuran Android 14 terpaksa harus ditunda lantaran ditemukan kerentanan keamanan. Hal ini harus segera diperbaiki," kata Google dikutip dari Gizchina, Selasa (12/9/2023).

Baca Juga:
FFML Season 8 Pekan Kedua: POCO Star Kudeta RRQ Kuzu di Posisi Puncak

Pakar android, Mishaal Rahman mengatakan lewat akun X(Twitter) pribadinya, kemungkinan besar Android 14 versi stabil bisa dirilis pada 4 Oktober 2023.

"Saya dengar Google menunda sistem operasi Android 14 hingga bulan depan. Mungkin akan diluncurkan pada 4 Oktober 2023 bersamaan dengan Pixel 8," tulis Mishaal.

Google memang tidak pernah menetapkan tanggal spesifik untuk ketersediaan Android 14. Namun, banyak yang percaya bahwa versi stabil Android 14 akan rilis pada 5 September 2023.

Baca Juga:
Berlimpah Teknologi, Raffi Ahmad Mau Kasih Wuling Air Ev ke Netizen

Penundaan ini mungkin menimbulkan tantangan bagi merek seperti OnePlus yang sebelumnya mengumumkan peluncuran OxygenOS 14 pada 25 September mendatang. Jika Android 14 baru tersedia di Oktober, maka OnePlus bakal menunda kehadiran Oxygen OS 14.

SHARE:

Aplikasi Gemini Sudah Tersedia di iOS

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?