Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Peneliti Asal Spanyol Berambisi Membuat Makanan Anti Gravitasi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Platform penelitian dan inovasi asal Barcelona, Plat Institute of Augmented Gastronomy tengah memikirkan bisnis yang memadukan teknologi dan makanan.

Seperti diketahui, Plat memiliki spesialisasi dalam disiplin ilmu pangan yang bertujuan mengembangkan teknologi untuk masalah pangan di masa depan.

Baca Juga:
Dugaan Phishing Meniru Permukaan WormGPT di Darknet

Tak hanya itu, platform ini juga menyediakan ruang media dengan teknologi terbaru untuk meneliti dan membuat prototipe untuk keberlanjutan, kesehatan, desain dan makanan.

Saat ini Plat sedang mengembangkan studi dan makalah penelitian yang berfungsi sebagai pondasi inovasi dalam pengembangan produk mengenai makanan. Hal ini didapat karena sebelumnya Plat melacak perubahan masyarakat terhadap sebuah tren baru.

Salah satu ide yang tengah diteliti Plat adalah membuat makanan melayang. Plat mempelajari dan mengembangkan sejumlah teknik seperti levitasi magnetik, levitasi akustik dan gas.

Baca Juga:
Kaspersky Ungkap Trik Rekayasa Sosial Penjahat Siber untuk Mencuri Data Pribadi

Melalui beragam uji coba, teknologi Plat kini mampu mengemas helium dengan aman dalam busa yang dapat dimakan. Helium merupakan gas untuk membuat balon terbang.

Kini, Plat berupaya mencari perusahaan yang bisa diajak bekerja sama dan membuka Food Tech HUB di Spanyol serta tentu saja menyempurnakan idenya terkait membuat makanan yang anti gravitasi.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024