Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Pertama Kali Tampil di IFA, Nokia Boyong 5 Smartphone Terbaru
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - HMD Global akan melenggang ke pameran teknologi terbesar di Eropa, Internationale Funkausstellung (IFA), tahun ini. Tampil di IFA 2019 akan menjadi pengalaman yang pertama kalinya bagi pemegang lisensi brand Nokia itu. Konfirmasi keikutsertaan startup teknologi asal Finlandia itu dilontarkan oleh Juho Sarvikas, Chief Product Officer HMD Global. Sarvikas mentweet sebuah teaser yang berisikan tulisan 'Sampai Jumpa di Berlin' beserta informasi waktu dan tanggalnya.

Baca Juga: Nokia 2.2 Meluncur Pakai Android One, Segini Harganya

Sayangnya belum ada kabar mengenai peluncuran produk mana yang akan Nokia sajikan di panggung perdana IFA. Namun menurut laporan GSMarena (9/8/2019), setidaknya ada lima perangkat yang sedang dipersiapkan perusahaannya. Dua diantaranya, adalah Nokia 6.2 dan Nokia 7.2, yang tampaknya siap untuk diluncurkan bulan Agustus. Ada juga Nokia 5.2 (alias Daredevil), yang akan mengemas tiga kamera (termasuk sensor 48MP) untuk kelas menengah.

Baca Juga: Feature Phone Kukuhkan Posisi Nokia di Top 5 Mobile Brand

Di balik itu, smartphone premium Nokia pun diprediksi akan hadir di Berlin bulan depan. Nokia 9.1 PureView dikabarkan bakal debut pada kuartal ketiga ini, yang salah satu kemungkinannya ikut dipamerkan dalam waktu dekat. Penerus Nokia 9 PureView diharap membawa peningkatan kamera, chipset baru, dan tentu saja koneksi 5G. Satu produk lagi, smartphone pertama HMD dengan kamera pop up yaitu Nokia 8.2, juga akan menjadi salah satu kandidat penting yang akan diungkap dalam IFA 2019. So, Anda menantikan smartphone terbaru dari Nokia yang mana?

SHARE:

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024

iQOO 13 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya