Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Perusahaan Bor Elon Musk Berhasil Gali Terowongan Pertama Las Vegas
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Perusahaan pengeboran milik Elon Musk berhasil menggali terowongan pertama di Las Vegas. Dan proyek ini disebut sebagai sebuah terobosan. Perusahaan pengeboran telah selesai menggali yang pertama dari dua terowongan yang direncanakan untuk sistem transportasi loop bawah tanah Las Vegas Convention Center. Seperti diketahui, Las Vegas Convention and Visitor Authority (LVCVA) memanfaatkan perusahaan Elon Musk untuk mengembangkan loop LVCC.

Baca Juga: SpaceX Siap Luncurkan Kapsul ‘Crew Dragon’ ke Luar Angkasa

Kabarnya pengembangan loop bawah tanah ini menelan biaya sekira US$52,5 juta. Sebagaimana dilansir dari Engadget, perusahaan menyebut pengembangan ini sebagai terobosan sebagaimana dituliskan dalam akun Twitter-nya dan me-retweet video mesin-mesin yang menembus dinding yang diposting LVCVA. Para pekerja pengeboran menghabiskan tiga bulan menggali terowongan sepanjang hampir 40 kaki di bawah tanah. LVCVA mengatakan, proyek dijadwalkan untuk selesai pada Januari 2021. Dikatakan, siapa tahu sistem itu bahkan mungkin siap pada saat CES (Consumer Electronics Show) 2021 itu bergulir. Kendaraan listrik yang digunakan untuk mengangkut orang melalui terowongan tersebut berkapasitas hingga 4.400 orang per jam, karena mereka dapat memotong 15 menit berjalan kaki menjadi satu menit perjalanan panjang. Sementara itu, terowongan khusus buat loop LVCC ini, pengebor juga memiliki rencana untuk membangun sistem transportasi yang mencakup Strip dan bagian lain dari Vegas.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024