Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
RedmiBook 15 Melantai di Indonesia, Jadi yang Pertama di Dunia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Xiaomi resmi merilis laptop terbaru mereka, Kamis (22/7/2021). Adalah RedmiBook 15, laptop ini merupakan laptop minimalis untuk kebutuhan bekerja dan sekolah dari rumah.

RedmiBook 15 meluncur untuk yang pertama kalinya di dunia. Alvin Tse selaku Country Director Xiaomi Indonesia menyebut kehadirannya di Indonesia sangat penting, terlebih di situasi PPKM seperti sekarang ini.

"RedmiBook 15 pertama kali diperkenalkan di Indonesia. Di China saja, model ini tidak tersedia. Indonesia punya populasi dan fanbase Mi Fans yang besar, terbesar ke-3 di dunia," terang Alvin.

Baca Juga:

Redmi Note 10 5G Sapa Indonesia, Harga Rp Mulai 2 Jutaan


"Dengan hadirnya RedmiBook 15 ini, terlebih di tengah kondisi seperti saat ini, kami berharap perangkat dapat memenuhi aktivitas di rumah seperti belajar dan kerja agar lebih fokus dan produktif," tambahnya.

RedmiBook 15 hadir dengan layar berukuran 15 inci dengan resolusi 1080p yang dilengkapi coating anti-glare dan DC Dimming. Di bezelnya tersemat kamera dengan kualitas gambar 720p high definition.

Untuk performanya, laptop ini mengandalkan prosesor Intel Core i3-1115G4 dengan RAM DDR4 3200MHz berkapasitas 8GB serta storage SSD SATA 256GB. Tak hanya itu, laptop ini juga didukung GPU Intel UHD Graphics.

Baca Juga:

PPKM, Xiaomi Buka Layanan Mi Store dan Mi Shop dari Rumah


RedmiBook 15 memiliki baterai berkapasitas 46Whr yang diklaim mampu bertahan hingga 10 jam tanpa henti. Saat pembelian, laptop sudah terpasang Windows 10 Home dan siap upgrade menjadi Windows 11.

Xiaomi membandrol perangkat terbarunya ini dengan harga normal Rp 7 jutaan. Untuk pembelian bisa dilakukan mulai 27 Juli 2021 pukul 12.00 WIB di Mi.com, JD.id, dan Mi Store From Home.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024