Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Samsung Pastikan Galaxy M52 5G Bisa Nikmati 5G dalam Waktu Dekat
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Samsung Galaxy M52 5G resmi melantai di Indonesia. Sesuai dengan namanya, smartphone ini hadir membawa dukungan jaringan generasi terbaru, 5G.

Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Ilham Indrawan memastikan jaringan 5G akan bisa dinikmati para pengguna sesegera mungkin.

Ia menyebut sampai saat ini pihaknya terus bekerja sama dengan para operator untuk mengaktifkan jaringan 5G di Smartphone Galaxy terbaru ini.

Baca Juga:

Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spek dan Harga Samsung M52 5G

"Kami terus berkerja sama dengan para operator agar jaringan 5G di Galaxy M52 5G bisa segera dinikmati pengguna," kata Ilham dalam konferensi pers, Senin (25/10/2021).

"Nantinya jika sudah siap, akan ada pembaruan software yang dihadirkan. Pengguna lantas bisa langsung terhubung dengan jaringan 5G," terangnya.

Sayangnya tidak diungkap secara jelas kapan pembaruan software ini akan dihadirkan. Ilham hanya menyebut bakal diluncurkan dalam waktu dekat.

Baca Juga:

Bocoran Tampang Samsung Galaxy S22 Ultra

Samsung Galaxy M52 5G sendiri dibandrol seharga Rp 5.399.000. Penjualan pertama akan dilakukan melalui program flash sale pada 25-31 Oktober 2021.

Dalam periode flash sale itu, konsumen Samsung Galaxy M52 5G mendapatkan potongan khusus menjadi hanya Rp 4.999.000 saja. Program ini tersedia di sejumlah e-commerce.

SHARE:

Analis: PPN 12% Jadi Pukulan Telak untuk Industri Smartphone

Timnas Esports Indonesia Nomor MLBB Women Juara Asian Esports Games 2024