Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tahun 2024, 50 Juta Smartphone Lipat akan Beredar
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Walaupun hingga saat ini belum ada satu pun vendor gadget yang sukses besar melalui produk smartphone lipatnya, analis memperkirakan bahwa ke depannya tren tersebut akan meningkat dan akan mendorong angka penjualannya. Mengutip dari GSMArena (14/08/19), salah satu lembaga riset, IHS Markit baru saja merilis data riset yang menunjukkan bahwa penjualan smartphone lipat akan mencapai 50 juta perangkat pada tahun 2024 mendatang. Hal ini cukup masuk akal mengingat saat ini sudah ada beberapa vendor gadget yang mengumumkan kehadiran smartphone lipat.

Baca Juga: Google Mau Ikutan Bikin Smartphone Layar Lipat

Di sisi lain, mereka juga menyadari bahwa layar OLED yang selama ini menjadi kunci keberhasilan bagi smartphone lipat sebenarnya belum begitu matang. Namun, pangsa pasar panel OLED terus mengalami pertumbuhan. Alhasil, tak cuma perangkat kelas atas, tetapi juga kelas bawah dan menengah pun ke depannya akan semakin banyak yang menggunakannya. Saat ini, penjualan smartphone secara global memang tengah mengalami penurunan. Namun perangkat yang menggunakan OLED tidak demikian. Penggunaan modul OLED pada smartphone sendiri diperkirakan akan terjadi peningkatkan sebesar 30 persen pada kuartal ketiga 2019.

Baca Juga: 11 Smartphone Xiaomi Jajal Android Q Beta

Salah satu hal yang mendorong penggunaan layar OLED pada smartphone adalah dengan adanya sejumlah fitur smartphone yang 'disembunyikan' di bawah layar, seperti in-display fingerprint dan in-display camera. Dan yang paling penting, layar OLED juga medukung teknologi layar yang fleksibel.

SHARE:

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?

Sederet Fitur Google Gemini Live yang Kini Hadir di iPhone