Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Xiaomi Pad 6S Pro Resmi Meluncur, Intip Spesifikasi dan Harganya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Xiaomi mengumumkan kehadiran Xiaomi Pad 6S Pro di Indonesia pada hari ini, Kamis (2/5/2024). Tablet dengan dukungan chipset Snapdragon 8 Gen 2 ini dilengkapi berbagai fitur canggih yang mendukung produktivitas.

Product Marketing Xiaomi Indonesia, Rendy Tonggo mengungkap bahwa tablet terbaru ini mengusung layar lebih besar 12,4 inci dengan rasio 3:2. Rasio tersebut diklaim unggul karena memberikan bidang pandang lebih luas.

"Seri 6S versi yang lebih tinggi ketimbang yang tahun lalu. Screen lebih besar, kita membawa (tagline) big ideas on a bigger screen," kata Rendy. Selain layar yang besar, bodi yang diusung juga cukup tipis dengan 6,26mm dan berat 590 gram, sehingga mudah dibawa bepergian.

Tablet yang hadir dengan warna graphite gray ini mendukung resolusi 3K, 900 nits high brightness dan refresh rate 144hz. Perangkat juga didukung 6 speaker untuk memuaskan pengguna dari sisi kualitas audio berkat Dolby Vision Atmos.

Baca Juga:
Smartphone Bertenaga Snapdragon 8 Gen 3 Dominasi AnTuTu Benchmark

Terkait baterai, Xiaomi Pad 6S Pro dibekali kapasitas 10.000 mAh yang diklaim dapat bertahan 22 hari (mode standby). Tidak hanya kapasitas baterai yang besar, tablet buatan brand asal China ini juga mendukung pengisian daya cepat.

Dengan fitur super fast charging 120W, baterai tablet dapat terisi penuh hanya dalam waktu 35 menit. Kelengkapan charging pun sudah include dalam paket penjualan.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Aplikasi Gemini Sudah Tersedia di iOS

Sisi Humoris Jensen Huang saat Ditanya Apakah AI Gantikan Pekerjaan Manusia?